Jumat, 19 April 2019

Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarukmo Yogyakarta atau yang disingkat menjadi (STIPRAM). Stipram berdiri pada tahun 2001 dengan nama Akademi Pariwisata Ambarukmo (AKPRAM) Yogyakarta.
Saat itu AKPRAM  mempunyai satu program studi yaitu program studi perhotelan. Pada tahun 2004 AKPRAM telah memperoleh Akreditasi dari BAN-PT dengan  nilai B.
Pada awal tahun 2008 AKPRAM merubah status menjadi Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarukmo (STIPRAM) dengan menambah program studi perhotelan  jurusan perhotelan untuk jenjang STRATA-SATU (S1).
Dan pada tahun 2015, stipram telah memperoleh Akreditasi Institusi dari BAN-PT dengan nilai B dan pada tahun2016 stipram kembali diberi
kepercayaan mengelola Program Studi Pasca Sarjana (S2) program studi pariwisata.
STIPRAM memiliki 3 program studi, yaitu sebagia berikut :
  1. Program Studi Perhotelan : Jurusan perhotelan : Jenjang D3
  2. Program Studi Hosptality / Pariwisata : Jurusan Hospitality / Pariwisata : Jenjang S1
  3. Program Studi Pariwisata : Jurusan Pariwisata : Jenjang S2
Sistem Pembelajaran :
  1. Program D3 Perhotelan : 70% Praktik dan 30% Teori
  2. Program S1 Hospitality / Pariwisata : 40% Praktik dan 60% Teori
  3. Program S2 Pariwisata : Konsentrasi MICE dengan didukung sebuah Auditorium yang sangat representatif
Kegiatan ilmu kepariwisataan mencakup keilmuan untuk industri jasa hotel, perbankan, rumah sakit, pegawai negeri, perjalanan termasuk air line, cruise dan overland, yang intinya adalah pelayanan sebagai Host (tuan rumah), masalah science of service dan science of courtesy menjadi pilar utama dalam menyelesaikan setiap pekerjaan (Job Requirment Standard).
Sistem perkuliahan yang ada di Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarukmo Yogyakarta menerapkan kurikulum  paket dan buka sistam kredit semester (SKS), beban study mahasiswa dan tenaga pengajar diakumulasi kedalam sejumlah kredit dan wajib ditempuh mahasiswa dalam sejumlah tatap muka (120 SKS untuk jenjang D3 Perhotelan dan 150 SKS untuk jenjang  S1 Hospitality), sehingga mahasiswa dalam setiap semester berhak mendapat SKS yang maksimal.
Aktivitas Penunjang
Rutin di laksanakan seminar, penelitian, kuliah umum, pengabdian, out bound, brain storming, dengan biaya seluruhnya dari kampus
Fasilitas kegiatan UKM / Ekstrakulikuler lengkap dengan akses pendukungnya ( Renang, Basket, Tenis, Keagamaan, Volleyball, Badminton, Paduan suara, Band, Modeling, Tari Tradisional, Karate,Silat, Karawitan / Gamelan, Radio, Kitchen, Pastry dll.
English Speaking Community satu kegiatan ekstra yang diwajibkan untuk di ikuti secara gratis dengan tujuan komunikasi global dapat maksimal, sampai jenjang TOEFL.Semuakegiatan tersebut tidak lagi di pungut biaya ( gratis ) Prinsip : Kalau bisa murah, kenapa harus mahal.
Kenapa Harus Pilih STIPRAM ?
  1. Kuliah tepat waktu D3 cukup 2,8 tahun dan S1 hanya 3,8 tahun
  2. Biaya termurah
  3. Kuliah sambil kerja
  4. Semester ke-2 sudah magang kerja, dapat honor, semester ke-4 sudah bekerja dapat gaji baik di dalam maupun di luar negeri
  5. Akses untuk PNS terbuka lebar
  6. Program D3 terakreditasi A, program S1 (pertama di indonesia) Terakredatasi A dan S2 terakreditasi
  7. Tersedia banyak macam beasiswa, termasuk Beasiswa Unggulan dan Bidikmisi
  8. Tersedia Asrama Mahasiswa
  9. Terfasislitasi Joint Degree dan Double Degree (satu kali kuliah dapat 2 ijazah, dengan Perguruan Tinggi Luar Negeri)
Kerja SamaTelah dijalin kerjasama yang sangat baik dengan institusi pendidikan tinggi baik di dalam maupun luar negeri. Untuk pengambilan Master Profesional Pariwisata dapat di ambil program AHLA (American Hotel Lodging Association) di Michigan atau IMI dan ITIS Switzerland atau MHTEC Kualalumpur, dapat langsung dilanjutkan dari STiPrAm.
Kerja Praktek di luar negeri maupun casual, network kita di Singapura, Malaysia, Belanda, Uni Emirat Arab, UK (Inggris) atau ke USA (Amerika) sudah merupakan salah satu sasaran pengalaman kerja.
Di dalam negeri semua unit PT HIN, Accor Group, Choice, Hyatt, Haris, dsb selalu berpartisipasi. Belum lagi Hotel, Restoran, Cafe yang banyak melakukan jalinan kerja sama untuk memfasilitasi kegiatan mahasiswa. Event-event Organizer Internasional dan juga Kapal Pesiar telah lama dan selalu menjadi partner STIPRAM, dalam membina karir anak bangsa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar